Kamis, 29 Mei 2014

Di Balik Gemerlap Kota Magelang (Ringkasan dari Lomba Mengarang, 30 Mei 2014 di SMA Negeri 4 Magelang)



Magelang terletak di tengah Kabupaten Magelang. Dahulu Kota Magelang adalah ibukota dari Kabupaten Magelang sebelum mendapat kebijakan untuk mengurus rumah tangga sendiri sebagai kota baru. Kota Magelang merupakan kota yang sangat strategis karena berada di jalur utama Semarang-Yogyakarta. Hari jadi Kota Magelang di tetapkan tanggal 11April 907 Masehi. Kota Magelang mengawali sejarahnya sebagai desa perdikan Mantyasih, yang saat ini dikenal dengan Kampung Meteseh di Kelurahan Magelang.

Rabu, 14 Mei 2014

Senyum Manismu - PUISI

Ada yang datang tiba-tiba dalam hidupku
Seketika itu
Kau melemparkan senyum untukku
Senyum manis dan indah menancap dalam jantung hatiku


Tak berdaya
Tak kuasa
Betapa aku bahagia bisa melihatnya
Senyum yang membiusku
Senyum yang menjadi kekaguman dalam jiwa

Sesaat kau mengisyaratkan cinta
Isyarat cinta melalui kedua bola matamu
Oh..betapa bahagianya diriku

PUISI (KeagunganMu)

Ketika aku merenung
Aku melihat seberkas cahaya terang menyinariku
Pancaran cahaya yang agung dan mulia
Hingga aku sempat tak melihat
Cahaya yang membutakanku
Betapa silaunya cahaya itu

Kamis, 08 Mei 2014

:'")



Aku nggak pernah tau rencana Tuhan dalam kehidupanku. Aku dilahirin jadi anak tunggal, jadi anak pertama dan terakhir dalam keluarga kecilku. Banyak orang berpikir anak tunggal sering banget ngerasa kesepian, nggak punya temen ngobrol di rumah. Aku bakal jawab “YA”, itu bener karena aku terkadang juga ngerasain kesepian di rumah ketika orang tuaku pergi, kadang orang tua di rumah aja aku juga ngerasa kesepian, sendiri di kamar nggak ada temen buat diajakin ngobrol.